Seperti biasa kita bagi bagi tips memasak ya guys, kalau sebelumnya saya kasih tips GULAI IGA SAPI
kini saya akan kasih tips membuat SUP IGA SAPI yang enak tentunya.Siapin bahan bahannya dulu ya :
- 1/2 iga sapi.
- 3 buah wortel potong potong sesuai selera.
- 2 kentang potong dadu.
- 2 batang daun bawang, iris iris.
- 2 batang daun seledri iris iris.
- 2 siung bawang putih cingcang.
- 1 sdt lada bubuk.
- 1/2 sdt pala bubuk.
- garam cesukupnya.
- 2 topat potong sesuai selera.
- Bawang goreng.
- Penyedap
- Rebus ira sapi hingga empuk. ( Biar lebih cepet pake presto )
- Tumis bawang putih dengan sedikit minyak, tambahkan lada bubuk dan pala bubuk tumis sebentar,
- Tuangkan tumisan tadi ke rebusan iga.
- masukan wortwl dan kentang masak hingga wortel dan kentang empuk.
- Masukan garan dan penyedap, icip icip hingga rasanya pas sesuai selera.
- Sesaat sebelum diangkat masukan daun bawang dan daun seledri. dan matikan api.
- Hidangkan dengan taburan bawang goreng dan potongan tomat tadi.
Ini dia SUP IGA SAPI yang sudah siap santap
Jangan khawatir tidak bisa masak yang enak ya guys, karena disini http://caramembuatjenismakanan.blogspot.co.id/ kami akan selalu berbagi untuk kalian semua, ikutin saya terus ya guys.
Selamat mencoba ya, Bikin keluarga kalian betah makan dirumah...!!
Salam
Jevisa
2 komentar
gurihh gurihh nyoyyyy
Mantapp dunkk
Komentar Anda adalah tanggapan pribadi, kami berhak menghapus komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA. Terima kasih.
EmoticonEmoticon